Kota Pekanbaru yang terletak di propinsi Riau, sangat kental dengan pengaruh budaya Melayu. Rumah adat, tari-tarian daerah, dan makanannya banyak berakar dari kebudayaan melayu.
Salah satu penganan khas Melayu yang banyak terdapat di Pekanbaru adalah Bolu Kemojo. Kue ini biasanya disajikan pada acara-acara khusus, seperti lebaran. Namun kue ini banyak dijual di toko yang menjual oleh-oleh khas Riau.
Salah satu penganan khas Melayu yang banyak terdapat di Pekanbaru adalah Bolu Kemojo. Kue ini biasanya disajikan pada acara-acara khusus, seperti lebaran. Namun kue ini banyak dijual di toko yang menjual oleh-oleh khas Riau.
Rasa Bolu ini agak berbeda dari bolu yang biasanya. Rasa bolu ini lebih mirip kue lumpur tapi lebih padat. Kue ini tersedia dari bermacam-macam rasa, ada rasa original, rasa coklat, rasa jagung, rasa durian, dan ada rasa-rasa lain lagi (lupa.. he3..). Tapi hati-hati kalau mau menjadikan bolu ini sebagai oleh-oleh, karena dibuat secara alami dan tanpa bahan pengawet, kue ini hanya tahan 3 hari.
Toko oleh-oleh khas Pekanbaru yang aku singgahi berada di Jl. Riau. Karena kebetulan aku menginap di hotel gran elite di dekat situ, jadi sekalian singgah. Toko oleh-oleh ini komplit, menjual segala macam makanan ringan khas riau, seperti kue bangkit dan lempuk durian. Toko ini juga menjual makanan-makanan ringan dalam kemasan(seperti biskuit, coklat, chips ) yang di import dari malaysia dan singapore.
wah, mantap sekali. Di Riau dan Palembang bolu kemojo emak banyak yang jual ya...
BalasHapussalam
kayaknya enak..tapi bahannya apaan ya??bagi bagi resep dong//////
BalasHapusBerbagi Kisah, Informasi dan Foto
BalasHapusTentang Indahnya INDONESIA
www.jelajah-nesia.blogspot.com